Manfaat Minyak Zaitun bagi Kesehatan

Manfaat Minyak Zaitun bagi Kesehatan
Manfaat Minyak Zaitun bagi Kesehatan - Siapa yang tak kenal minyak zaitun. Minyak ajaib yang memiliki manfaat besar bagi manusia. Tak heran minyak ini menjadi primadona di seluruh penjuru dunia. Minyak ini kaya akan kandungan vitamin dan mineral. Tentu saja tingkat kandungan nutrisinya tergantung jenis minyak zaitun yang dikonsumsi. Minyak zaitun yang direkomendasikan untuk dikonsumsi langsung adalah jenis Extra Virgin dan Virgin. Namun akibat mahalnya harga kedua jenis minyak zaitun tersebut, khalayak lebih memilih mengkonsumsi jenis minyak zaitun yang lebih murah dengan kandungan nutrisi rendah.

Para ahli kesehatan menyebutkan bahwa dengan mengkonsumsi minyak zaitun secara rutin, kesehatan tubuh akan lebih terjaga. Minyak zaitun dapat mencegah timbulnya penyakit jantung koroner, diabetes, tingginya kadar kolesterol dalam darah, darah tinggi, mencegah timbulnya beberapa jenis kanker/tumor dan menjaga agar tidak mengalami obesitas. Berikut ini beberapa manfaat minyak zaitun bagi kesehatan:


Minyak Zaitun dan Darah Tinggi

Tekanan darah yang tinggi dapat menimbulkan terjadinya stroke. Minyak zaitun dapat dimanfaatkan sebagai sumber nabati untuk diet sehat. Kandungan asam lemak tak jenuh dalam minyak zaitun tidak berbahaya bagi tubuh bahkan beberapa kandungan mineral di dalamnya dapat .

Minyak Zaitun dan Kadar Kolesterol 

Alasan kenapa minyak zaitun seringkali dijadikan bumbu pada masakan matang tidak hanya untuk memperkuat rasa masakan, namun untuk menetralisir kandungan lemak negatif dalam makanan. Selain itu, manfaat minyak zaitun juga mampu mengurangi kandungan kolesterol terutama kolesterol yang membahayakan tubuh. Sehingga, resiko pembekuan darah, penyumbatan dan penebalan pembuluh darah serta penebalan pembuluh darah di jantung dapat dihindari.

Minyak Zaitun dan Kanker

Konsumsi rutin minyak zaitun dapat mencegah munculnya kanker payudara, kanker colon, kanker rahim, kanker lambung dan kanker kulit. Telah dilakukan beberapa studi dan riset mengenai manfaat minyak zaitun untuk pencegahan kanker, akan tetapi beberapa kasus kanker masih harus dilakukan penelitian dan riset yang lebih mendalam.

Minyak Zaitun dan Penyakit Lambung

Infeksi pada lambung merupakan momok bagi banyak orang. Penyakit ini disebabkan oleh helicobacter pylori, sejenis bakteri yang hidup dalam cairan asam lambung dan dapat menyebabkan radang lambung. Minyak zaitun mengandung polifenol yang bersifat antibakteri sehingga dapat menetralkan gangguan bakteri helicobacter pylori ini.

Minyak Zaitun dan Radang Sendi

Radang sendi yang biasa menjangkiti para manula dapat dicegah dengan konsumsi minyak zaitun secara rutin. Minyak zaitun memiliki kandungan kalsium yang penting bagi tulang. Namun tentu saja, karena kadarnya dalam minyak zaitun tidak mencukupi sebagai asupan kalsium. Disarankan untuk mengkonsumsi minyak zaitun bersama dengan makanan dan minuman kaya kalsium lainnya misalnya dengan mencampur susu dengan beberapa tetes minyak zaitun atau menjadikan minyak zaitun sebagai olesan pengganti selai dan mentega pada sandwich keju.